CONTOH SCRIPT RADIO | Tempat Wisata di Bandung
NAMA
PENYIAR : WINDI DAMAYANTI
PRODUSER : SYIFA
RIFIANTI
DURASI
: 2 JAM
SEGMEN
: REMAJA
JAM
: 12.00-1400
NAMA
ACARA : RESTART
OPENING
(
OPENING JINGLE )
( CALL ID )
Hai listeners..// seneng rasanya / (….) dan produser
(….) bisa kembali hadir / di acara RESTART
Request Lagu aSik Tentunya//
nah buat
kamu listeners yang mau request boleh banget sekalian request
di line djarieradio
ataupun mention ke twitter @djarieradio //
SEGMEN 1
di Siang ini / (….) bakalan
ngasih info nih buat kamu yang mau hang out tentang tempat – tempat wisata di
bandung//
by the way nih listeners / sebelum (….)
ngasih info nya / (….) mau bacain request dulu nih dari listeners / yang sudah
nge mention di @djarieradio //( BACA REQUEST )
( CALL ID )
1.
Kawah Putih Ciwidey
Kawah Putih Ciwidey Terletak di
Ciwidey, sekitar 50 KM di selatan Bandung sesuai dengan namanya adalah sebuah
kawah vulkanik dengan tanah yang bewarna putih. Harga Tiket masuknya nihh 15
ribu per orang
2.
Gunung Tangkuban Perahu
Berada sekitar 20 KM di utara kota
Bandung, Gunung Tangkuban Perahu adalah gunung berapi yang terletak di Lembang.
Keunikan dari Gunung Tangkuban Perahu adalah bentuknya yang menyerupai sebuah
perahu terbalik, sesuai dengan legenda yang mengatakan bahwa Gunung Tangkuban
Perahu berasal dari perahu yang ditendang hingga terbalik oleh Sangkuriang.
( BACA REQUEST )yang mau request boleh banget sekalian request di line djarieradio ataupun mention ke twitter @djarieradio //
SEGMEN 3
( CALL ID )
3.
Trans Studio Bandung
Trans Studio Bandung adalah sebuah kawasan wisata rekreasi
permainan yang berlokasi menyatu dengan Bandung Super Mall. Secara simpel,
Trans Studio Bandung adalah Dufan versi dalam ruangan. Trans Studio Bandung
adalah salah satu kawasan permainan dalam ruangan yang terbesar di dunia dengan
lebih dari 20 jenis permainan yang seru. Harga tiket masuk adalah 150,000
Rupiah (Senin hingga Jumat), dan 250,000 Rupiah pada hari Sabtu dan Minggu.
ADLIBSyang mau request boleh banget sekalian request di line djarieradio ataupun mention ke twitter @djarieradio //
SEGMEN 4
( CALL ID )
4.
Curug Dago
Curug Dago adalah sebuah air terjun
yang terletak di Kecamatan Coblong, Dago, Bandung.
5.
Pasar Baru
Pasar Baru adalah tempat wisata di
Bandung yang cocok bagi pecinta belanja murah meriah. Di Pasar Baru anda akan
menemukan berbagai jenis pakaian dan aksesoris dengan harga yang relatif murah.
Pasar Baru adalah tempat wisata di Bandung yang paling disukai oleh
wisatawan yang berasal dari Malaysia. Untuk dapat mendapatkan barang murah
dengan sukses di Pasar Baru, anda harus bisa menawar harga dengan sabar.
( BACA REQUEST )yang mau request boleh banget sekalian request di line djarieradio ataupun mention ke twitter @djarieradio //
SEGMEN 5
( CALL ID )
6. Saung
Angklung Udjo
Saung Angklung Udjo adalah sebuah tempat pertunjukan seni
dan budaya yang bersifat edukatif. Dengan berkunjung ke Saung Angklung Udjo
kita akan lebih mengenal seni dan budaya Sunda dengan alat musiknya yang
terbuat dari bambu. Acara yang dapat dilihat di Saung Angklung Udjo adalah
wayang golek, helaran, tari topeng, dan orkestra angklung. Setiap sore di Saung
Angklung Udjo selalu diadakan pentas seni rutin.
7.
Paskal Food Market
Paskal Food Market adalah tempat
wisata di Bandung favorit saya. Paskal Food Market merupakan pusat wisata
kuliner bandung dengan jumlah kios makanan yang sangat banyak.
Dengan lebih dari 1,000 menu makanan dan minuman, Paskal Food Market adalah
pusat kuliner terbesar di Bandung. Paskal Food Market berlokasi di Jalan Pasir
Kaliki.
8. Kebun
Binatang Bandung
Kebun Binatang Bandung
yang berlokasi dekat dengan ITB. Selain berfungsi sebagaitempat wisata di
Bandung, kebun binatang ini juga berfungsi sebagai tempat menambah pengetahuan
tentang hewan. Harga tiket masuk Kebun Binatang Bandung tidaklah mahal, hanya
20,000 Rupiah per orang.
( BACA REQUEST )yang mau request boleh banget sekalian request di line djarieradio ataupun mention ke twitter @djarieradio //
SEGMEN 6
( CALL ID )
ADLIBS
8.
Kampung Gajah
Kampung Gajah yang
terletak di Bandung utara merupakan sebuah kawasan wisata terpadu. Apapun jenis
wisata yang anda inginkan, dapat anda temukan di Kampung Gajah. Mulai dari
wisata belanja, wisata kuliner, hingga berbagai jenis permainan air dan darat
dapat anda temukan di Kampung Gajah sehingga kawasan wisata ini sangat cocok
untuk keluarga.
SEGMEN 7
REVIEW
CLOSING
Yah / gak kerasa nih listeners / sudah 2 jam (….) nemenin kalian semua // Uda saatnya
kita pisah / tapi jangan takut / karena besok RESTART bakalan nemenin kalian
lagi di jam yang sama // Terimakasih untuk kebersamaannya // Saatnya (….) dan
produser (….) pamit / stay tune terus di djarie
radio
Tidak ada komentar: